1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Bayi Satu Kepala Dua Wajah

13 Mei 2014

Pasangan Australia menyambut kelahiran bayi kembar siam dengan kondisi langka "diprosopus". Bayi memiliki satu tubuh, satu kepala, dan dua wajah dengan dua otak.

https://p.dw.com/p/1ByKa
Gambar simbolFoto: Fotolia/swed

"Little Aussie Fighter" atau pejuang kecil Australia, begitu pasangan Rene Young dan Simon Howie menjuluki dua anak perempuan mereka yang baru lahir. Keduanya mengetahui bayi akan dilahirkan dengan kondisi langka diprosopus sejak kandungan masih 19 minggu. Demikian laporan majalah Woman's Day.

Pasangan Young dan Howie tidak sanggup memutuskan untuk menggugurkan kandungan. "Detak jantung yang kami lihat sungguh luar biasa", ujar Young dalam wawancara dengan stasiun televisi Nine sebelum melahirkan. "Tidak apa-apa, walau hanya punya waktu dua hari dengan bayi saya. Setidaknya saya bisa menghabiskan waktu bersama mereka."

"Walau hanya memiliki satu tubuh, kami menganggap mereka adalah anak kembar", ujar Howie kepada majalah Woman's Day. Young melahirkan lewat operasi cesar darurat Kamis lalu (8/5/14), enam minggu lebih awal dari perkiraan semula.

Bayi Hope dan Faith memiliki satu tengkorak dengan bentuk yang tidak biasa, dua wajah identik dan dua otak yang terpisah. Mereka memiliki satu set anggota badan dan organ tubuh. Saat ini keduanya masih dirawat secara intensif di Westmead Children's Hospital di Sydney. Howie bercerita, "Mereka mampu bernafas sendiri dan mau makan."

Menurut Woman's Day, hanya ada 35 kasus di dunia dimana bayi kembar siam dilahirkan dengan kondisi diprosopus. Tidak ada yang mampu bertahan hidup. Howie masih berusaha untuk optimis. "Kami tidak tahu berapa lama mereka harus berada di rumah sakit. Kami hanya ingin membawa mereka pulang dalam keadaan sehat dan bahagia."

vlz/hp (afp)