1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

260211 Bundesliga

27 Februari 2011

FC Bayern München gagal menghadang laju Borussia Dortmund menuju tangga juara Bundesliga. Sementara Bremen menunjukkan tanda-tanda kehidupan dengan menahan imbang Bayer Leverkusen 2:2.

https://p.dw.com/p/10QNu
Pemain Dortmund merayakan kemenangan 3:1 atas FC Bayern MünchenFoto: dapd

Borussia Dortmund sukses mempermalukan juara bertahan Bundesliga FC Bayern München di depan pendukung sendiri. Dengan kemenangan telak 3:1 dan tambahan tiga angka, Lucas Barrios dkk. kini semakin melangkah jauh di tangga juara Bundesliga musim ini.

Kini Die Westfallen bertengger di puncak dengan perbedaan 16 angka dari sang juara bertahan yang merosot ke posisi ke-empat. Adalah Lucas Barrios, Nuri Sahin dan Mats Hummels yang mengubur mimpi juara FC Bayern Sabtu malam lalu.

Kendati begitu, Hummels merasa timnya belum pantas berbicara soal juara Bundesliga, "kalau saya mengucapkannya, maka orang nanti bisa mendapat kesan yang salah," tuturnya.

Sedangkan di tempat kedua Bayer Leverkusen hanya mampu bermain imbang 2:2 melawan Werder Bremen. Padahal Bayer sempat memimpin 2:0 di babak pertama melalui gol Eren Derdiyok dan Simon Rolfes. Namun gol bunuh diri Stefan Kiessling dan Sebastian Prödl di menit-menit akhir memaksa tim tamu harus puas dengan perolehan satu angka.

Sementara itu Hannover 96 sukses mempertahankan posisinya di papan atas klasemen setelah menundukkan tim debutan FC St. Pauli 1:0. Dengan hasil tersebut skuad asuhan pelatih Mirko Slomka itu kini telah mengemas 14 kemenangan musim ini.

"Saya kira peluang menang ada di pihak kami. Tentu saja pernampilan Christian Schulz patut dipertimbangkan. Penampilan kami malam ini sangat, sangat baik, terutama bahwa kami bisa memenangkan pertandingan tanpa Ya Konan," tukas sang pelatih.

Hasil serupa juga diraih oleh FSV Mainz. Tim besutan pelatih Thomas Tuchel ini berhasil mempertahankan posisinya di zona kualifikasi Liga Champions Eropa seusai mengalahkan Hoffenheim dengan skor tipis, 2:1.

"Saya selalu senang dengan setiap kemenangan dan tentunya bagaimana kami bermain malam ini. Kita cuma perlu melihat ke klasemen, betapa sedikitnya Hoffenheim kalah musim ini. Saya kira, hanya Dortmund dan Leverkusen saja yang punya rekor serupa. Kami jelas membutuhkan permainan apik, dan itulah yang kami tampilkan malam ini," katanya.

Sebaliknya Schalke 04 harus kembali berbagi angka setelah hanya mampu bermain imbang 1:1 ketika menjamu FC Nürnberg di Veltins Arena. Menurut pelatih Nürnberg, Dieter Hecking, hasil itu merupakan hal yang pantas.

"Saya kira, jika melihat babak pertama hasil itu merupakan pembagian angka yang adil. Di babak kedua kami mendapat banyak tekanan, lalu kemudian gol balasan yang menurut saya agak tidak beruntung. Tapi meski begitu saya harus memuji penampilan para pemain. Dengan satu angka ini saya kira saya bisa sangat puas," tutur Hecking.

Sementara itu FC Köln merayakan kemenangan kandang ke-lima berturut-turut seusai mengandaskan perlawanan SC Freiburg dengan skor 1:0. Menurut penjaga gawang Köln, Michael Rensing, kemenangan ini berkat kerja keras dan kepercayaan diri para pemain.

"Kami banyak mendapat kepercayaan diri di pekan-pekan terakhir. Itu membantu kami untuk tidak cuma bertahan di belakang, namun juga berusaha membangun serangan hingga akhir, terus menekan dan mencoba menciptakan peluang emas."

Tambahan tiga angka juga didapat oleh Stuttgart yang kini masih berjibaku ikelaur dari zona degradasi. Cacau dkk. sukses mengalahkan tuan rumah Frankfurt 2:0 melalui gol yang dicetak Martin Harnik dan Tamas Hajnal.

Sedangkan FC Kaiserslautern yang masih menunggu kemenangan pertama di paruh kedua musim ini, kembali ditahan imbang 1:1 oleh Hamburger SV. Setidaknya skuad asuhan pelatih Marco Kurz itu mulai menjauhi zona degradasi.

Arnulf Boettcher/Rizki Nugraha
Editor: Andriani Nangoy