1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Merestorasi Mobil Lawas, Menjaga Nilai Historisnya.

3 Oktober 2017

Mobil lawas buatan Amerika Serikat dari dekade 50- atau 60an masih mampu menyihir ribuan penggemar otomotif saat ini. Pasalnya mobil bermesin raksasa itu memiliki desain yang spektakuler tak lekang dimakan jaman.

https://p.dw.com/p/2l8QN
Kuba Havanna Oldtimer
Foto: DW/B. Sezen

Sebuah impian Amerika – di Bayern. Sebenarnya Florian Gesinn sedang memikirkan hal lain saat mereparasi lampu mobilnya. Ia berasal dari Garmisch-Partenkirchen, Jerman Selatan. Hari ini akan datang truk yang membawa kiriman dari AS. Sebuah oldtimer...

"Dua mobil dari Colorado. Olds Rocket 88 dari tahun 1950, dan sebuah Chevy C10, sebuah Pick-up. Saya agak gelisah, karena saya membeli tanpa tahu kondisnya. Hanya dari foto, dan percaya membuta dengan penyalur. Saya sendiri kaget. Saya berharap, semuanya sesuai", ujar montir dari Bayern itu.

Oldtimer itu menempuh perjalanan selama empat pekan. Awalnya dengan kapal laut, sampai Rotterdam, dilanjutkan dengan truk pengangkut mobil. Saat transportnya saja bisa bisa banyak yang rusak. 

Florian Gesinn menginspeksi dengan kritis. Ia adalah mekanik mobil. Sekarang mobil harus diturunkan. "Bagus sekali! Saya senang dan lega. Masih ada satu lagi. Ayo!" 

Banyak tantangan restorasi mobil lawas

Tampaknya mobil-mobil ini sukses melewati perjalanan, hanya ada kehilangan yang tidak terlalu memusingkan. "Tampaknya tiga kaca spion hilang saat diangkut", papar Florian Gesinn.

Kadang para pekerja pelabuhan mencuri kiriman. Florian Gesinn harus mencari dulu cara membuka kap mesin mobil lawas ini. Karena tidak ada lagi buku petunjuk. Mobil ini diregistrasi tahun 1950. Motor tipe V8 berdaya 135 PS tampaknya masih dalam kondisi baik.

Itulah tantangannya. Selalu ada masalah baru. Tidak hanya mengganti ban atau memperbaiki rem. Melainkan menggunakan otak, berusaha dan mencari akal",  tambah pakar oldtimer dari Garmisch-Partenkirchen ini

Menjaga nilai historis

Jejak pemakaian dari masa lalu atau patina pada mobil dari tahun 1950-an ini tetap terjaga. 

"Kadang tidak buruk jika kita tahu apa saja yang sudah terjadi pada mobil ini. Tapi pada dasarnya orang bisa memperkirakan apa saja yang sudah dialami mobil ini. Misalnya kalau orang membongkar jok belakang dan menemukan secarik catatan di bawahnya. Atau saat mengecek laci di dashboard, menemukan selebaran pesta Rock 'n'Roll di tahun 1970-an" , tambahnya.

Pickup yang dibuat tahun 1969 mesinnya masih bisa dihidupkan. Tapi untuk keamanan, bensin dikuras dari tangki kedua mobil lawas ini. Buat para penggemar inilah momen paling spesial, apakah mesin bisa langsung hidup?

Bengkel oldtimer Florian Gesinn adalah sebuah bekas pompa bensin. Salah satu yang pertama di Garmisch-Partenkirchen.

(DWInovator)