1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Pizza Hut vs Tempo dan BBC Indonesia

6 September 2016

Tempo dan BBC Indonesia menyelidiki penggunaan bumbu produk Pizza Hut, Pizza Hut Delivery, dan Marugame Udon dan menemukan penggunaan bahan kedaluwarsa. Hasil investigasi kedua media itu dibantah manajemen Pizza Hut.

https://p.dw.com/p/1JwVZ
Symbolbild Lebensmittelskandal Gammelfleisch China McDonalds Pizza Hut
Foto: Reuters

Manajemen Pizza Hut di Indonesia membantah restorannya menggunakan bumbu yang sudah kedaluwarsa sebagaimana dilaporkan Tempo dan BBC Indonesia. Berita itu dimuat dalam majalah Tempo edisi 2-9 September 2016.

Manager Pizza Hut Delivery (PHD) Indonesia Andrias Chandra menerangkan hari Selasa (06/09), pihaknya tidak menggunakan bahan makanan kedaluwarsa dalam operasionalnya. Pihaknya juga tidak merekomendasikan perpanjangan masa kedaluwarsa bahan-bahan makanan.

"Kami mengklarifikasi pemberitaan yang beredar beberapa hari ini," kata Andrias Chandra keüada wartawan di gudang penyimpanan bahan makanan Pizza Hut, Bantargebang, Bekasi.

Tempo dan BBC Indonesia menerangkan, mereka menurunkan berita itu setelah melakukan investigasi. Mereka juga mendapatkan sejumlah dokumen dan kesaksian yang membenarkan penggunaan bahan kedaluwarsa.

Tempo menyatakan, berdasarkan data yang didapatnya ada 14 jenis bahan pangan usang yang diduga dipakai setelah masa kedaluwarsa, antara lain Carbonara Sauce Mix, Puff Pastry, dan Veggie Chicken Sausage.

Selain Pizza Hut, hasil investigasi Tempo dan BBC Indonesia juga menyebutkan restoran mie Jepang Marugame Udon menggunakan bahan makanan usang. Hal itu dilakukan antara lain dengan memperpanjang sendiri tanggal kadaluwarsa antara satu sampai enam bulan. Praktik ini sudah berlangsung selama bertahun-tahun dengan pengetahuan manajemen.

Symbolbild Lebensmittelskandal Gammelfleisch China McDonalds Pizza Hut
Skandal daging kedaluwarsa di Shanghai, Mei 2011. Tanggal kedaluwarsa diganti oleh pegawai supermarket.Foto: picture-alliance/dpa

Pizza Hut yang memiliki lebih dari 300 restoran di Indonesia menyatakan beberapa restorannya sudah diperiksa oleh otoritas kesehatan dan memenuhi standar kebersihan dan sanitasi. Di Indonesia, Pizza Hut dikelola oleh PT Sarimelati Kencana.

Presiden Direktur Sarimelati Kencana, Stephen J. McCarthy menyatakan dia malah bangga dengan dapir outlet Pizza Hut.

"Mereka adalah Pizza Hut terbersih di dunia. Jika ada yang ingin mengunjungi dapur kami, telpon saya saja, saya pribadi akan mengantar Anda ke sana," katanya.

"Kami punya reputasi besar di Indonesia, kami berharap itu tidak berubah dan malah akan menjadi lebih baik lagi," tambah dia.

Hingga saat ini, tidak ada laporan kasus gangguan kesehatan setelah mengkonsumsi makanan yang menggunakan bahan kedaluwarsa di di Pizza Hut atau Marugame.

Pizza Hut sudah beroperasi selama 32 tahun di Indonesia dan mempekerjakan lebih dari 13.000 pekerja.Lisensi The Pizza Hut dan Marugame Udon di Indonesia dipegang oleh raksasana makanan Sriboga Raturaya.

hp/ap (afp, tempo.co)