1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Serangan Tewaskan Demonstran di Kairo

2 Mei 2012

Diperkirakan hingga 20 orang tewas dalam aksi serangan di Kairo, ketika digelar aksi protes menentang pemerintahan dewan militer.

https://p.dw.com/p/14o36
Foto: REUTERS

Laporan resmi pemerintah Mesir menyebutkan, para pelaku yang tidak diketahui jati dirinya mengunakan senjata api, pentungan, batu dan bom molotov menyerang ratusan demonstran yang menggelar aksi protes di depan kementrian pertahanan Mesir.

Akibat aksi serangan yang dilancarkan pada saat fajar itu (2/5), diperkirakan hingga 20 orang tewas dan lebih 150 lainnya cedera. Demikian laporan para dokter di ibukota Mesir itu.

Para demonstran menggelar aksi protes sejak pekan lalu menentang pemerintah militer. Banyak diantaranya adalah pendukung Hazem Salah Abu Ismail, tokoh Islam konservatif yang dilarang mencalonkan diri pada pemilu presiden mendatang, dengan alasan ibunya memiliki kewarga negaraan ganda Mesir dan Amerika Serikat

Media massa pemerintah sebelumnya menuding serangan terhadap para demonstran itu dilancarkan warga lokal yang merasa terganggu. Tapi kantor berita AP melaporkan, polisi dan militer yang disiagakan di sekitar gedung kementrian pertahanan tidak melakukan aksi apapun untuk mencegah serangan tersebut.

Dewan militer memerintah di Mesir setelah digulingkannya presiden Hosni Mubarak oleh revolusi rakyat Februari 2011. Junta menjanjikan, kekuasaan akan dialihkan kepada presiden sipil setelah babak final pemilu Juni depan.

Agus Setiawan(Reuters, AP, AFP)

Editor : Vidi Legowo-Zipperer