1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Iran Kembangkan Senjata Baru

6 September 2006

Iran yang berada di bawah tekanan dunia internasional lantaran program nuklirnya mengumumkan berhasil mengembangkan senjata terbaru. Tantangan terbuka kepada dunia Barat?

https://p.dw.com/p/CPC9
Mahmud Ahmadinejad
Mahmud AhmadinejadFoto: AP

Senjata yang dimaksud berupa bom berpengendali jarak jauh seberat 900 kilo gram. Demikian pernyataan Menteri Pertahanan Iran Mustafa Muhammad Najar kepada kantor berita Isna hari Rabu (06/09) ini.

Senjata yang dibaptis dengan nama Ghassed atau Pesan itu akan segera diuji coba dalam waktu dekat. Ghassed dilengkapi dengan teknologi laser dan diyakini memiliki tingkat presisi yang tinggi.

Selain Ghassed, Teheran juga mendemonstrasikan pesawat tempur pembom dengan nama Saegheh atau Petir. Menurut rencana, pesawat yang dirancang mirip dengan pesawat tempur buatan Amerika F-16 itu juga akan diuji coba dalam waktu dekat.

Sebelumnya, Iran bersikeras menggelar latihan militer secara besar-besaran, walaupun tekanan dunia internasional terhadap program nuklirnya semakin meningkat.