1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Pangeran Samdech Sihamoni, raja baru Kamboja

14 Oktober 2004
https://p.dw.com/p/CNv6

Phnom Penh

Raja baru Kamboja telah ditetapkan. Dewan Tahta mengangkat Pangeran Samdech Sihamoni , sebagai pengganti ayahnya, Raja Norodom Sihanouk , yang pekan lalu mengundurkan diri karena alasan kesehatan yang buruk dan meminta Dewan Tahta untuk mencari penggantinya. Di Kamboja tidak dikenal sistim pewarisan tahta. Pangeran Ranariddh putra lain Sihanouk, menolak menjadi raja, karena ia tetap ingin menjabat sebagai ketua parlemen. Raja Sihanouk yang berusia 81 tahun sejak bertahun-tahun mengidap penyakit kanker, dan terakhir menjalani perawatan medis di China selama berbulan-bulan.